MENGHORMATI DAN MENGHARGAI SELURUH ANGGOTA KELUARGA I SAM 1 2 : 1 – 22.

MENGHORMATI DAN MENGHARGAI SELURUH ANGGOTA KELUARGA
I SAM 1 2 : 1 – 22.

Keluarga adalah tempat kita menciptakan suasana damai seperti yang di kehendaki oleh Tuhan.

Menjaga tidak terjadinya kasus seperti yang dialami keluarga Daud dalam I Samuel 12 : 1 – 22, dimana Amon yang menodai kebahagian keluarga dan tidak menghormati serta menghargai anggota keluarganya.

Ada 5 identifikasi tentang kehidupan keluarga yang dapat membantu atau menolong kita memahami tentang keluarga :

1. Keluarga merupakan tempat untuk bertumbuh, menyangkut tubuh, akal budi, hubungan sosial, kasih dan rohani. Manusia diciptakan menurut gambar Allah sehingga mempunyai potensi untuk bertumbuh. Keluarga merupakan tempat memberi energi, perhatian, komitmen, kasih dan lingkungan yang kondusif untuk bertumbuh dalam segala hal ke arah Yesus Kristus.

2. Keluarga merupakan pusat pengembangan semua aktivitas. Dalam keluarga setiap orang bebas mengembangkan setiap karunianya masing – masing. Di dalam keluarga landasan kehidupan anak dibangun dan dikembangkan.

3. Keluarga merupakan tempat yang aman untuk berteduh saat ada badai kehidupan. Barangkali orang lain sering tidak memahami kesulitan hidup yang kita rasakan tetapi di dalam keluarga kita mendapat perhatian dan perlindungan.

4. Keluarga merupakan tempat untuk mentransfer nilai – nilai, laboratorium hidup bagi setiap anggota keluarga dan saling belajar hal yang baik.

5. Keluarga merupakan tempat munculnya permasalahan dan penyelesaiannya. Tidak ada keluarga yang tidak menghadapi permasalahan hidup. Seringkali permasalahan muncul secara tidak terduga. Misalnya, hubungan suami istri, masalah yang dihadapi anak belasan tahun, dan masalah ekonomi. Namun, keluarga yang membiarkan Kristus memerintah sebagai Tuhan atas hidup mereka pasti dapat menyelesaikan semua permasalahan.

Selamat PJJ dan selamat membina keluarga seturut dengan kehendak Tuhan, keluarga yang penuh dengan kedamaian.

Pekanbaru. Selala 01 Nov 2016.

ANTARA KITA DAN DIA

ANTARA KITA DAN DIA

Pagi ini saya membaca banyak status sahabat di FB yang berkeluh kesah tentang hidup. Sedikit saya mau menanggapi tentang hidup yang kita lakoni :

Sahabat bukanlah soal besar atau kecilnya rejeki yang akan kita dapatkan hari ini. Tetapi resapilah siapa sang pemberi rejeki itu ?

Bukan soal dikabulkan atau tidaknya doa kita, tapi pahamilah siapa sesungguhnya yang kita harapkan mengabulkan doa kita ?

Bukan juga soal betapa hebat atau kecil persoalan yang kita temui dan yang kita selesaikan hari ini, tapi sadarilah siapa sesungguhnya yang selalu terjaga dan menjaga dan memberi pertolongan kepada kita ?

Bukan soal siapa yang akan memusuhi atau membantu kita hari ini, tapi ingatlah siapa yang setiap saat merindukan dan menyayangi kita bukanlah Dia Tuhan kita ?

Hidup ini adalah soal hubungan kita dengan Dia, bukan soal kita ! karena memang Dialah sang pemilik hidup yang sesungguhnya.

Selamat memaknai hidup.
Pekanbaru. Selasa 08 Nov 2016.

AHOK MEMANG HEBAT !!!!

AHOK MEMANG HEBAT !!!!

bn-hd733_inahok_g_20150226231844Indonesia saat ini memang membutuhkan pemimpin yang “hebat”. Kita mengakui bahwa memang banyak tokoh di Indonesia, tetapi menurut pemikiran saya tokoh – tokoh tersebut masih berjuang kepada dirinya dan bisa dikatakan juga belum menjadi “tokoh nasional”.

Kemunculan Ahok sebagai “tokoh nasional” memang sangat fenomenal apalagi kalau berbicara tentang “Ke – Kristenan” di Indonesia. Dari begitu banyak orang kristen yang menjadi “Pemimpin” maka Ahok memang telah memperlihatkan bagaimana memang “Kepemimpinan Kristen” itu. Ya, Ahok memang telah mendapat nilai yang sangat baik mengajarkan sikap hidup yang seturut dengan jiwa Kristus. Dengan gebrakan kepemimpinannya yang yang jujur, benar, tegas, adil, kasih dan sangat anti akan korupsi.

Menurut saya Ahok akan menjadi catatan sejarah “Kepemimpinan Ke – Kristenan di Indonesia”. Dulu beberpa tahun yang lalu, saya masih mengingat bahwa gereja – gereja berbicara tentang banyaknya gereja dan organisasi Kristen mengalami krisis kepemimpinan karena pemimpin – pemimpinnya kebanyakan memimpin secara “normative”.

Ahok adalah fenomena kepemimpinan ke – kristenan pada saat ini dan tentunya kita berharap kedepan ini semakin banyak pemimim berjiwa kepemimpinan kristen yang berjiwa seperti Ahok, yang peduli dengan problem bangsa, problem kemiskinan dan krisis kemanusiaan dan yang membawa kesejahteraan bagi semua orang, karena memang bangsa ini (gereja) memang membutuhkan pemimpin yang “Doing leader” daripada “Preaching Leader”.

Kehadiran Ahok juga sekaligus memberikan nilai dan kritik bagi kita secara tak langsung , sejak dulu kita tahu bahwa banyak “pemimpin Kristen” namun kita harus juga mengakui bahwa “kepemimpin ke – Keristenan” belum menjadi sebuah keteladanan yang sesungguhnya. Kita bersyukur banyak doa yang dipanjatkan kepada Tuhan hari ini yang mendukung Ahok  secara moral untuk menghadapi orang – orang yang merasa benar.

Dengan iman, saya hendak berkata bahwa Ahok memang adalah seorang yang seorang pemimpin yang telah dipersiapkan Tuhan hadir di Indonesia dan oleh itu kita tentunya juga berharap, Tuhan tetap mempersiapkan orang-orang pilihannya untuk menjadi pemimpin ya menjadi pemimpin yang berjiwa Kristus.

Sejarah memang mencatat dan sejarah akan selalu melahirkan pemimpin-pemimpin baru yang memang benar sebagi pemimpin. Saya kira Indonesia dan Gereja – Gereja saat ini juga menantikan lahirnya dan munculnya Pemimpin – pemimpin Kristen yang memang pemimpin bukan penguasa dan mengutip ucapan Abrham Lincoln (Mantan Presiden Amerika Serikat ke – 16) yang mengatakan : “Tak pernah sekali pun saya berusaha untuk dikenang dunia, hidupku ini kubaktikan pada peristiwa – peristiwa di sekitar, bagi generasi dan jamanku, semata-mata agar diriku terjalin dengan sesuatu yang penting bagi sesamaku”. Itulah jiwa kepemimpinan yang sesungguhnya.

Mungkin Ahok juga tidak pernah membayangkan ia akan menjadi pemimpin hebat tetapi mungkin ia juga akan berkata seperti yang Abraham Lincoln katakan : “Tak pernah sekali pun saya berusaha untuk dikenang dunia, hidupku ini kubaktikan pada peristiwa – peristiwa di sekitar, bagi generasi dan jamanku, semata – mata agar diriku terjalin dengan sesuatu yang penting bagi sesamaku”.

Lalu apa hubungannya dengan judul diatas AHOK MEMANG HEBAT ? Hubungannya tadi ? ya itu tadi “AHOK MEMANG HEBAT”, nggak ada ya di ceritakan kehebatan Ahok dalam tulisan ini ? ah … kan kita sendiri sudah tau … apalagi hari ini ada demo besar – besaran melawan dia yang hanya satu orang meawan ratusan ribu orang, apa itu kurang hebat ? saya kira itu sudah hebat sekali, makanya saya bilang “AHOK MEMANG HEBAT”. Coba bayangkan saja ada 1000 orang seperti Ahok entah apa jadinya Negara ini, bisa dibayangkan bukan ? tapi saya akan berkata “Damailah Negriku Indonesia”.

Pekannaru. Jumat 04 Nove 2016.

BUNGKUS ATAU ISI (EMHA AINUN NADJIB)

BUNGKUS ATAU ISIemha-ainun-nadjib

(Ini adalah salah satu tulisan Emha Ainun Nadjib yang saya suka dan semoga dapat menginspirasi kehidupan kita)

Hidup akan sangat melelahkan, sia-sia dan menjemukan bila Anda hanya menguras pikiran untuk mengurus Bungkusnya saja dan mengabaikan ISI – nya. Maka, bedakanlah apa itu “BUNGKUS” – nya dan apa itu “ISI” – nya.

“Rumah yang indah” hanya bungkusnya,
“Keluarga bahagia” itu isinya.

“Pesta pernikahan” hanya bungkusnya,
“Cinta kasih, Pengertian, dan Tanggung jawab” itu isinya.

“Ranjang mewah” hanya bungkusnya,
“Tidur nyenyak” itu isinya.

“Kekayaan” itu hanya bungkusnya,
“Hati yang gembira” itu isinya.

“Makan enak” hanya bungkusnya,
“Gizi, energi, dan sehat” itu isinya.

“Kecantikan dan Ketampanan” hanya bungkusnya;
“Kepribadian dan Hati” itu isinya.

“Bicara” itu hanya bungkusnya,
“Kenyataan” itu isinya.

“Buku” hanya bungkusnya;
“Pengetahuan” itu isinya.

“Jabatan” hanya bungkusnya,
“Pengabdian dan pelayanan” itu isinya.

“Pergi ke tempat ibadah” itu bungkusnya,
“Melakukan Ajaran Agama” itu isinya.

“Kharisma” hanya bungkusnya,
“Karakter” itu isinya.

Jadi yg terpenting adalah isinya bukan bungkusnya.

PKU. Rabu 26 Okt 2016

BAHASA NON VERBAL ARSITEKTUR DEDUNG GEREJA

BAHASA NON VERBAL ARSITEKTUR DEDUNG GEREJA

Jikalau dalam berteologi kitFB_IMG_1427519561084a menggunakan bahasa verbal untuk menjelaskan apa yang kita imani, maka arsitektur dari sebuah gereja juga adalah alat komunikasi gereja untuk menyajikan teologianya secara non verbal.

Hal ini senada dengan apa yang dikatakan oleh filsuf Socrates dan Phaidros tentang sebuah bangunan bahwa sebuah bangunan akan memilliki bahasa komunikasinya sendiri di dalam penampakannya.

Bukankah jika kita datang ke sebuah gereja, maka yang pertama sekali kita perhatikan adalah bangunan gerejanya ? Pertama kita datang ke gereja maka kita tidak akan bertanya tentang jenis musicnya, nyanyiannya, liturgynya atau teologia yang dianut oleh gereja tersebut, tetapi umumnya kita akan memperhatikan arsitektur dari gereja itu, ya umumnya kita akan memperhatikan itu.

Dan kesan pertama akan semakin bertambah baik jika kita disambut dengan suasana gereja yang asri, halaman yang bersih, indah, rapi dan akan semakin menenangkan jiwa saat warna – warni serta aroma bunga – bunga yang menghidupkan suasana gereja.

Umumnya juga, suasana sorgawi ruangan gereja akan semakin lebih menghidupkan keimanan kita saat berada di dalam ruang gereja yang sungguh kelihatan sakral dan jika hal itu benar terjadi maka arsitektur gereja itu telah menyambut umatNya dengan dengan dengan sangat baik.

Banyak gereja yang telah memahami arti dan makna dari sebuah arsitektur gereja, sehingga mereka merancang gerejanya dengan sangat baik dan dirawat dengan sangat baik, oleh karna gereja yang indah akan memang benar mengidupkan setiap orang yang datang ke gereja.

Jika kita bertanya kenapa bagunan gereja perlu dirancang dan dirawat dengan baik ? Sesuai dengan judul diatas karena arsitektur gereja yang baik memang adalah salah satu symbol dari teologia dalam menyajikan teologianya dalam bahasa non verbal, dimana Tuhan Allah hadir disana dan ingin berjumpa dengan umatNya

Namun terkadang sangat disayangkan ketika banyak gereja atau jemaat yang hanya memahami arsitektur gereja itu tidak begitu penting, karena gereja hanya dianggap sebagai tempat beribadah, oleh itu maka banyak pula gedung gereja yang tidak dirancang dan dirawat dengan baik.

Sebagai kesimpulan singkat saya dalam status ini, arsitektur dari sebuah gereja sangatlah penting di perhatikan, karena arsitektur dari bangunan gereja itu sendiri adalah bahasa non verbal gereja bagaimana gereja menyajikan teologianya dalam bentuk sebuah arsitektur.

PKU. Rabu 06 Okt 2016.

 

DIMANA TUHAN TIDUR, APAKAH IA PAKAI AC DAN KEDINGINAN ?

DIMANA TUHAN  TIDUR, APAKAH IA PAKAI AC DAN KEDINGINAN ?

“Jika Anda tidak bisa menjelaskan suatu hal kepada anak umur enam tahun, Anda sendiri tidak paham masalah yang Anda jelaskan”. Albert Einstein (1879-1955)

Sering kami berbincang dengan anak – anakku, terutama si kecil Christmas Haganta yang masih duduk di kelas 1 SD. Sering kali juga kami tertawa terbahak – bahak oleh penjelasan dan penerangannya sendiri. Dan dalam satu hal ini harus diakui, terkadang aku sendiri tidak mampu menjawab pertanyannya. Suatu hari ia bertanya kepada ; dimana Tuhan itu tidur, apakah ia pakai AC di kamarNya dan apakah Ia kedinginan ? suatu pertanyaan sederhana tapi terus terang aku dan ibunya sulit menjelaskannya dengan baik yang dapat ia terima dengan logika berpikirnya.

Mungkin kita memiliki pengalaman yang sama dengan pertanyaan yang terkadang sulit untuk menjawab pertanyaan dari anak – anak kita. Tapi hal itu menyadarkanku bahwa (kami orang tuanya) bukanlah orang yang pandai.

Heheheh … mungkin benar yang dikatakan oleh Albert Einstein (1879-1955) “Jika Anda tidak bisa menjelaskan suatu hal kepada anak umur enam tahun, Anda sendiri tidak paham masalah yang Anda jelaskan”.

Salam. Selamat pagi.Pdt. Israel HS Milala.

TIDUR … TERTIDUR … MARI TIDUR

TIDUR … TERTIDUR … MARI TIDUR

Menurut ilmu pengetahuan, jika tidur dilakukan dengan benar dan tepat maka tidur akan memberikan banyak manfaat apalagi tidur sebentar pada siang hari 15 – 45 menit maka hasilnya kinerja otak akan bertambah, tekanan darah yang menurun dan semangat baru akan muncul.

Banyak perusahan ternyata telah mempraktekkan dan memberikan izin tidur siang bagi para karyawannya dan bahkan ada beberapa perusahaan yang menyediakan ruang khusus untuk tidur siang. Tentunya ini karena mereka menyadari bahwa produktivitas karyawan mereka meningkat drastis setelah terlelap sejenak.

1. Google
Perusahan ini memberikan waktu istirahat tidur siang selama 30 menit pada waktu jam kerja. Alasannya, pekerjaan Google yang menuntut pola pikir kreatif membutuhkan kesegaran berpikir setiap saat. Pada siang hari, itu bisa didapatkan setelah terlelap sejenak. Google juga menyediakan ruang tidur siang untuk para karyawannya hampir di seluruh Indonesia. Untuk Google Indonesia, tentu saja kebijakan yang mengasyikkan ini tetap berlaku.

2. Nike
Perusahaan yang bergerak di bidang produksi sepatu, pakaian, dan perlengkapan olahraga ini bisa menjadi salah satu unggulan di bidangnya tentu karena ditopang produktivitas para karyawannya yang tinggi. Faktor penyebab produktivitas yang demikian bisa dilihat dari cara Nike memperlakukan para karyawannya. Meskipun hanya sebentar, Nike memberikan hak tidur siang selama 20 menit bagi tiap karyawan. Terbukti, setelah bangun, kinerja mereka menjadi meningkat drastis.

3. The New York Times
Bergerak di bidang jurnalistik, para karyawan dari The New York Times yang didirikan Arthur Ochs Sulzberger Jr ini pastinya selalu sibuk dikejar tenggat berita. Namun, hal tersebut tidak menghalangi perusahaan untuk membuat kebijakan pemberian tidur siang. The New York Times bahkan menyediakan ruangan khusus untuk tidur siang bagi para karyawannya selama 45 menit.

4. P&G
Siapa juga yang tidak mengenal berbagai produk keluaran Proter and Gamble (P&G). Berbagai merek perlengkapan mandinya mendunia dan mungkin saja Anda adalah salah satu pengguna setianya. Di balik keberhasilan perusahaan, ternyata P&G sempat mengalami masa suram saat jumlah pekerjanya tinggi, namun kinerjanya rendah. Belajar dari hal itu, dibuatlah program tidur siang higienis di P&G yang membuat para karyawan perusahaan ini dapat terlelap sejenak pada waktu jam kerja.

5. Yahoo!
Bergerak di bidang yang sama dengan Google, nyatanya Yahoo! juga memiliki kebijakan serupa guna meningkatkan kreativitas para karyawannya demi kebaikan kinerja perusahaan. Perusahaan ini memberikan kesempatan tidur siang selama 20 menit yang dapat dipergunakan ketika jam kerja tengah berlangsung. Tidak hanya itu, Yahoo! pun menyediakan ruangan khusus untuk menjalankan kebijakan tersebut.

Aku mau tidur lagi dan jika tidak tidur maka aku pun akan tertidur lagi …. hehehe … Efek, KAMIS, JUMAT, SABTU, MINGGU … “LELAH DAN CAPEK”.

Selamat melayani dan selamat istirahat kepada seluruh sahabat yang sudah berlelah dalam pelayanannya mempersiapkan seluruh ibadah Kamis – Minggu. Tuhan memberkati.

Pekanbaru. Pdt. Israel HS Milala.

 

MENDIDIK ANAKKU … MENCUCI PIRING – MENYAPU RUMAH

MENDIDIK ANAKKU …
MENCUCI PIRING – MENYAPU RUMAH

Sebagai orang tua tentunya saya tidak ingin anak – anak saya memiliki prilaku yang kurang baik, saya ingin mereka menjadi orang sukses, memiliki pribadi yang berkualita14291697_1817826811837099_811945881672043908_ns, sopan, santun, pandai, peduli, gesit, ulet bertanggungjawap, tidak melakukan kejahatan dan tentunya takut akan Tuhan.

Hari ini saya agak sedikit kesal, lagi – lagi anak tertuaku tidak melakukan tanggungjawabnya sehingga sering peralatan dapur kami kotor dan terkadang … wuih … BAUNYA MINTA AMPUN, bayangkan saja piring – piring dan alat dapur lainnya yang kemarenpun kadang belum dicuci sehingga ya terkadang memang “BAUNYA MINTA AMPUN” apalagi rumahnya juga belum disapu … Hehehe.

Akhirnya terkadang ibunya yang mengambil alih pekerjaan yang seharusnya dilakukan anakku dan didalam hal itu saya sangat tidak setuju jika sang ibu mengambil alih pekerjaan itu, karena jika ibu mengambil alih berarti sang ibu juga menyetujui kelalaian anaknya.

Oh ya para sahabat, kalau rumah kami kotor (eh … salah, rumah dinas yang kami tempati) dan dapurnya kotor, jangan heran ya jika sekali – sekali masuk atau berkunjung dan melihat dapur rumah kami kotor, karena kami memang sengaja membiarkannya agar anak – anak kami tau mereka lalai dalam tugas dan tanggungjawabnya.

Kenapa saya tidak setuju ibu mengambil alih pekerjaan yang seharusnya dilakukan oleh anakku ? Dalam kebijaksanaan saya, saya berkata kepada anak – anakku “jika dalam hal kecil saja engkau tidak dapat melakukan tugasmu dengan baik bagaimana mungkin engkau dapat melakukan tugas besar”.

Apakah menyuci piring dan menyapu rumah sebagai pekerjaan yang kecil dan bukan juga harus dilakukan anak laki – laki ? Itu tergantung banyak orang menanggapinya bahwa itu tugas perempuan dan tidak seharusnya dilakukan laki – laki, tetapi bagi saya siapa yang melakukan pekerjaan itu sama saja, karena saya lebih menilai dari tanggungjawabnya.

Sederhana mungkin, menyuci piring dan menyapu rumah, tetapi itu adalah jika itu saja lalai maka banyak hal pekerjaan yang juga akan lalai dan lebih dari itu jangan pernah menilai pekerjaan yang dilakukan karena semua pada satu saat semua kepandaian sederhanapun akan berguna termasuk menyuci piring dan menyapu rumah.

Didikan terhadap anak merupakan perkara yang penting dan banyak cara mendidik anak dan salah satu yang saya lakukan seperti yang saya lakukan diatas dan lebih dari itu tujuan saya dan ibu Pinta Bangun adalah juga supaya anak kami “TIDAK MENJADI ANAK MAMA” … Hehehe.

Selamat malam dan maaf ya beberapa hari kedepan saya sedikit menuliskan dan sebagai catatan pribadi, tentang kehidupan saya, keluarga saya dan cara pendidikan yang kami berikan kepada anak – anak dikeluarga kami, karena mungkin ada yang mau tau … hehehe. Salam sukses kepada seluruh sahabat dumaiku, Tuhan memberkati.

PKU. 09 Sept 2016.